Obat Penyakit Hati

Obat HatiObat Penyakit Hati

Hati yang penuh dengan kotoran, seperti cahaya bulan yang tertutup awan, perlu dibersihkan melalui pengobatan yang benar sehingga bertambah iman dan bertambah baik. Pengobatan penyakit hati bisa dilakukan dengan memperbanyak amal saleh.

Dalam sebuah hadis Rasulullah SAW bersabda, “Diantara hati itu ada hati yang terdapat awan seperti awan yang menutupi bulan. Sedangkan bulan itu bercahaya. Ketika bulan itu tertutup awan maka menjadi gelap. Dan ketika awan itu telah bersih maka ia menjadi bercahaya” (HR. Abu Naim dalam Hilyah).

Dibawah ini adalah obat penyakit hati yang bisa kita lakukan, diantaranya:

  1. Shalat pada malam hari.
  2. Puasa.
  3. Membayar zakat, sedekah sunah dan sejenisnya.
  4. Beristirhfar dan kembali kepada Allah SWT.
  5. Bergaul dengan hamba-hamba Allah yang saleh dalam beribadah dan berdzikir.
  6. Merasakan keagungan dan kekuasaan-Nya.
  7. Membaca Al-Qur’an dan merenungi maknanya.
  8. Memperbanyak mengucap dzikir kepada Allah, tawakal dan berlindung kepada Allah SWT.
  9. Memperbanyak membaca do’a merendahkan diri dan beribadah kepada Allah.

Jika pengobatan di atas dilakukan dengan sungguh-sungguh, maka hati kita akan bersih dan mendapat pancaran Nur Ilahi, kita akan merasakan kehadiran Allah SWT dan merasakan kekuasaan-Nya.
Jika manusia sudah mensucikan diri dengan amal-amalan di atas, juga melakukan kebaikan, menolong sesama umat, dan perbuatan baik lainnya yang akan mempererat hubungan dengan sesama manusia, maka hijab yang menjadi penghalang bertemunya manusia dengan Allah SWT akan lenyap. Itu adalah suatu kenikmatan tertinggi bagi siapa pun yang bisa menggapainya.
Wallahu a’lam bishawab.

Selesai sudah artikel obat penyakit hati, semoga bermanfaat untuk pembaca semua. Wasalam…

Lihat juga artikel saya yang lainnya:

Bahaya Lidah Dan Hati

Lidah memang tak bertulang ia bagai sebuah pisau tajam, jika kita tidak hati-hati memainkannya, maka siapa pun akan terluka oleh goresannya klik disini.

Obat Penyakit Hati | Farid | 4.5